Pengajian Umum dalam Rangka Sedekah Bumi Makam Kesambi

  • Jul 17, 2024
  • Prunggahanwetan

Prunggahanwetan-semanding.desa.id Rabu, 17 Juli 2024. Sedekah bumi adalah suatu upacara adat yang melambangkan rasa syukur kepada Tuhan yang telah memberikan rezeki melalui bumi berupa segala bentuk hasil bumi. Sedekah bumi sangat populer di Pulau Jawa. Masyarakat Desa Prunggahan Wetan khususnya warga Banaran setiap tahun melestarikan salah satu kearifan lokal ini.

Sedekah Bumi Makam Kesambi ditentukan oleh hasil musyawarah para panitia dengan hasil rangkaian Sedekah Bumi dilaksanakan pada hari Rabu 17 Juli 2024 dan menggelar Pengajian Umum dengan pembicara Ust. Moh Rofi'i S.Pd.I.

Pagi hari sebelum acara puncak, diawali dengan acara khataman dan sore hari warga mengantarkan hidangan berupa nasi dengan lauk seperti olahan mie, kering tempe, ulas kacang, ulas pepaya, tahu, telur, ayam maupun olahan ikan laut. Melengkapi hidangan tersebut ada beberapa jajanan khas yang selalu ada saat Sedekah Bumi seperti, rengginang, tape beras, kue kucur, pisang dan ketan gurih dengan parutan kelapa. Hidangan ini kemudian dikumpulkan untuk dibacakan do’a oleh Modin Desa kemudian saling ditukar dan dibagikan sesama warga yang hadir.

Tradisi Sedekah Bumi yang digelar di pemakaman umum kesambi ditutup dengan acara Pengajian umum yang dihadiri warga setempat. Pengajian umum ini tampak ramai dan berlangsung lancar dan penuh kegembiraan, dengan pembawaan ust Rofi'i yang sangat santai dalam berceramah membuat warga sangat antusias.

Diharapkan acara sedekah bumi akan berlanjut sampai generasi masa depan dan tidah mudah digerus oleh jaman yang serba globalisasi ini, usaha bersama dari masyarakat lokal, pemerintah, dan semua pihak yang terlibat, tradisi ini akan terus hidup dan lestari sampai generasi masa depan.